Sabtu, 15 November 2008

Logika & Algoritma Bab5

BAB 5
STRUKTUR
KEPUTUSAN





5.1Pengantar

Yang dimaksud dengan struktur keputusan adalah sebuah teknik pemrograman dimana satu atau sejumlah instruksi akan dieksekusi berdasarkan persyaratan tertentu.


5.2Struktur Keputusan dengan Syarat Tunggal

Struktur keputusan dengan syarat tunggal merupakan struktur keputusan yang memeriksa satu syarat/kondisi untuk dapat melakukan eksekusi terhadap instruksi tertentu.

Contoh 6
Buatlah algoritma untuk menentukan kelulusan dengan ketentuan, jika nilai > 70 maka “Lulus” dan jika nilai <= 70 maka “Tidak Lulus”.

English Structure
1.Mulai
2.Masukkan nilai
3.Jika nilai > 70 maka Keterangan =”Lulus”, dan jika tidak maka Keterangan =”Tidak Lulus”
4.Tampilkan keterangan
5.Selesai



Contoh 7
Buatlah algoritma untuk menentukan Tunjangan Keluarga (TK) Karyawan berdasarkan Golongan (Gol). Adapun atribut lain yang digunakan adalah NIK dan Nama. Ketentuan:
Golongan Tunjangan Keluarga
I Rp. 250.000
II Rp. 450.000
III Rp. 700.000


English Structure
1.Mulai
2.Masukkan NIK, Nama, Gol
3.a) Jika Gol = ‘I” maka TK = 250.000
b)Jika Gol = ’II’ maka TK = 450.000
c)Jika gol = ‘III’ maka TK = 700.000
d)Jika tidak maka tampilkan komentar “golongan tidak ada”
4.Tampilkan TK
5.Selesai


5.3 Struktur Keputusan dengan Syarat Majemuk

Struktur keputusan dengan syarat majemuk merupakan struktur keputusan yang memeriksa lebih dari satu syarat/kondisi untuk dapat melakukan eksekusi terhadap instruksi tertentu.


Contoh 8
Buatlah algoritma untuk menentukan Tunjangan Keluarga (TK) Karyawan berdasarkan Golongan (Gol) dan Masa Kerja (MK). Adapun atribut lain yang digunakan adalah NIK dan Nama. Ketentuan:

Golongan Masa Kerja Tunjangan Keluarga
I <= 2 tahun Rp. 200.000
I > 2 tahun Rp. 350.000
II <= 4 tahun Rp. 500.000
II > 4 tahun Rp. 750.000


English Structure
1.Mulai
2.Masukkan NIK, Nama, Gol
3.a) Jika Gol = ‘I” dan MK <= 2 maka TK = 200.000
a.Jika Gol = ’I’ dan MK > 2 maka TK = 350.000
b.Jika Gol = ‘II’ dan MK <= 4 maka TK = 500.000
c.Jika Gol = ‘II’ dan MK > 4 maka TK = 750.000
d.Jika tidak maka tampilkan komentar “golongan tidak ada”
4.Tampilkan TK
5.Selesai
Contoh 9
Buatlah algoritma untuk menentukan bonus yang diterima oleh pembeli dengan ketentuan jika membeli “TV Sony 21 inc ” atau “TV Panasonic 24 inc “ mendapat bonus “DVD Player” sedangkan pembelian jenis TV lainnya mendapat bonus potongan harga sebesar Rp. 200.000.


English Structure
1.Mulai
2.Masukkan Nama Pembeli, Alamat, jenis-TV
3.Jika Jenis-TV =”TV Sony 21 inc” or jenis-TV =” TV Panasonic 24 inc” maka bonus = “DVD Player”; jika tidak bonus = 200.000.
4.Tampilkan bonus
5.selesai


5.4 Struktur Keputusan dengan Perulangan

Struktur keputusan dengan perulangan merupakan struktur keputusan yang memeriksa suatu syarat/kondisi dimana salah satu eksekusinya mengulang ke instruksi sebelumnya.


Contoh 10
Buatlah algoritma untuk menampilkan bilangan ganjil dari 1 sampai dengan 10!

English Structure
1.Mulai
2.Definisikan x = 1
3.Tampilkan nilai x
4.Hitung x =x + 2
5.Jika x > 10 maka ke no.6; jika tidak ulangi instruksi no. 3
6.Selesai.

5.5 Struktur Keputusan Bersarang

Struktur keputusan bersarang merupakan struktur keputusan dengan model bertingkat, yaitu adanya keterkaitan antara syarat/kondisi yang satu dengan syarat/kondisi yang lain atau dengan kata lain terdapat syarat/kondisi yang terletak didalam syarat/kondisi tertentu.

Tidak ada komentar: